Tabligh Akbar Bersama Guru Udin Samarinda, Ribuan Jamaah Hadir di Pantai Pagatan

Jumat, 19 April 2024 - 10:21 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Metrokalsel.co.id, BATULICIN – Ribuan masyarakat tumpah ruah mehadiri tabligh akbar bersama KH Zhofaruddin atau Tuan Guru Udin Samarinda, Kamis (18/4/2024) malam.

Tabligh akbar berlangsung di Panggung Utama Pesta Pantai Mappanre Ri Tasi’e di Pagatan, Kecamatan Kusan Hilir, Kabupaten Tanah Bumbu.

Acara yang dimulai pukul 20.00 wita tersebut berlangsung dengan tertib dan lancar. Jamaah yang hadir juga dihibur grup gambus As Syams.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Bupati Tanah Bumbu, dr Zairullah Azhar diwakili Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setda Tanbu, Eryanto Rais menyampaikan tabligh akbar ini merupakan rangkaian dari Pesta Pantai Mappanre Ri Tasi’e.

“Semoga dengan kegiatan ini, Tanah Bumbu dan masyarakatnya mendapatkan keberkahan dan kebaikan,” ujarnya.

Pada kesempatan itu, Eryanto juga menyampaikan program unggulan Bupati dr Zairullah Azhar. Yakni Satu Desa Satu Masjid (SDSM) dan Gerakan Cuci Kaki Ibu.

“Program Satu Desa Satu Masjid terus di laksanakan dan di kembangkan menjadi Satu Desa Seluruh Masjid dan langgar,” ucapnya.

Program SDSM tujuannya untuk menjadikan generasi yang religius dan hafal Al Quran.

Sedangkan program Gerakan Cuci Kaki Ibu, tujuannya untuk menciptakan generasi yang berbakti kepada orang tua.

Eryanto juga menyampaikan permohonan maaf Bupati karena tidak bisa hadir langsung pada Tabligh Akbar ini karena melaksanakan tugas di luar daerah. (ril)

Berita Terkait

Bupati Bang Arul Paparkan Tujuh Misi Prioritas Pembangunan dalam Rancangan Awal RPJMD 2025-2029
Ada Bengkel, Pijat Hingga Arena Bermain Anak di Pos Terpadu dan Pelayanan Arus Mudik di Tanah Bumbu
Razia Kamar Hunian di Lapas Batulicin, Petugas Temukan Sejumlah Barang Yang Dilarang
Ratusan Paket Sembako dan Takjil Dibagikan Jhonlin Group Kepada Warga
Komunitas Batulicin Running Lapangan Pesawat, Menjadi Wadah Pelari Tanah Bumbu
Wabup Tanbu Sampaikan LKPJ Pemerintah Daerah 2024
Berikan Rasa Aman ke Pemudik, Tim Gabungan Periksa Kelayakan Kendaraan, Ada Sopir Travel Urinenya Positif
Bupati Bang Arul Sampaikan Pesan Kamtibmas pada Safari Ramadhan Bersama Masyarakat Kusan Hilir

Berita Terkait

Rabu, 26 Maret 2025 - 21:06 WITA

Bupati Bang Arul Paparkan Tujuh Misi Prioritas Pembangunan dalam Rancangan Awal RPJMD 2025-2029

Rabu, 26 Maret 2025 - 20:53 WITA

Ada Bengkel, Pijat Hingga Arena Bermain Anak di Pos Terpadu dan Pelayanan Arus Mudik di Tanah Bumbu

Rabu, 26 Maret 2025 - 10:41 WITA

Razia Kamar Hunian di Lapas Batulicin, Petugas Temukan Sejumlah Barang Yang Dilarang

Selasa, 25 Maret 2025 - 16:05 WITA

Komunitas Batulicin Running Lapangan Pesawat, Menjadi Wadah Pelari Tanah Bumbu

Senin, 24 Maret 2025 - 17:01 WITA

Wabup Tanbu Sampaikan LKPJ Pemerintah Daerah 2024

Senin, 24 Maret 2025 - 13:26 WITA

Berikan Rasa Aman ke Pemudik, Tim Gabungan Periksa Kelayakan Kendaraan, Ada Sopir Travel Urinenya Positif

Minggu, 23 Maret 2025 - 11:24 WITA

Bupati Bang Arul Sampaikan Pesan Kamtibmas pada Safari Ramadhan Bersama Masyarakat Kusan Hilir

Sabtu, 22 Maret 2025 - 19:28 WITA

Bupati Bang Arul Tegaskan Prinsip Inklusif, Berkelanjutan dan Bermanfaat dalam RKPD 2026

Berita Terbaru

Kotabaru

TPID Kotabaru Gelar Pasar Murah Jelang Idul Fitri

Rabu, 26 Mar 2025 - 09:21 WITA