Metrokalsel.co.id,KOTABARU – Pemerintah Kabupaten kotabaru melalui Dinas Perhubungan menggelar HUB Fest Tahun 2024 yang dilaksanakan di kawasan objek wisata siring laut kotabaru.
Pada acara tersebut dihadiri Bupati Kotabaru H Sayed Jafar forkopimda dan tamu undangan serta jajaran perhubungan maupun kurang lebih ribuan masyarakat untuk menyaksikan secara langsung Armada yang menghibur perhatian masyarakat pada acara hub fest, pada Rabu (18/12/2024) malam.
Sambutan Bupati Kotabaru H Sayed Jafar menyampaikan, atas nama pribadi dan pemerintah daerah menyampaikan selamat memperingati hari perhubungan nasional tahun 2024 khususnya seluruh insan perhubungan di kabupaten kotabaru.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Ucapan terimakasih saya sampaikan kepada panitia dan seluruh pihak yang terlibat atas terselenggaranya acara hub Fest 2024 dalam rangka hari perhubungan nasional.
Hub Fest 2024 selain untuk memperingati hari perhubungan nasional juga menjadi momentum bagi seluruh insan perhubungan khususnya para anggota dinas perhubungan untuk pentingnya menujukan eksistensi nya dalam memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat.
Kepada seluruh jajaran insan pers kabupaten kotabaru terkait untuk dapat terus berinovasi dalam melaksanakan tugas nya memberikan pelayanan terbaik untuk masyarakat.
Dia juga mengapresiasi atas dedikasi lalulintas seluruh unsur penyebrangan perhubungan baik laut, darat dan udara yang tidak pernah mengenal lelah dan senantiasa hadir memberikan pelayanan yang terbaik untuk masyarakat.
“Saya harapkan kegiatan hub fest 2024 dapat menambah motivasi dan semangat dari semua unsur insan perhubungan untuk terus bekerja keras guna memajukan sektor transportasi demi mendapatkan keuntungan perekonomian disuruh kabupaten kotabaru,” harapnya.
Sementara itu Kepala Dishub Kotabaru Khairian Anshsari menyampaikan, Hub Fest 2024 merupakan sebuah wadah untuk menampilkan berbagai inovasi pelayanan masyarakat sektor perhubungan dan Kinerja pembangunan sektor perhubungan yang dilaksanakan yang sedang dan akan dilaksanakan merata hub fest juga menjadi ruang kampaye keselamatan berlalu lintas yang efektif kepada segenap masyarakat .
” Alhamdulillah selama kepemimpinan Bupati kotabaru H Sayed Jafar baik diperiode pertama dan sekarang diakhir periode kedua, kabupaten kotabaru mampu memberikan perubahan secara signifikan pembangunan sektor perhubungan seperti peningkatan fasilitas pengujian berkala kendaraan bermotor untuk menjamin keselamatan segala teknis kendaraan. Selanjutnya peningkatan sarana transportasi, peningkatan halayak umum serta sarana prasarana perhubungan lain nya,” Ungkapnya. (ebt)