METROKALSEL.CO.ID, BATULICIN – Kantor Imigrasi Kelas II TPI Batulicin bekerjasama dengan Bank Rakyat Indonesia Cabang Batulicin melakukan Pelatihan Penerapan Budaya Kerja Pelayanan Prima Selasa (20/9/22).
Bertempat di Aula Lantai II Kantor Imigrasi Kelas II TPI Batulicin dengan diikuti oleh seluruh pegawai, dipimpin Kepala Kantor Imigrasi Kelas II TPI Batulicin, I Gusti Bagus M Ibrahim.
I Gusti membuka kegiatan dengan memberikan sambutan dan arahan agar kegiatan ini
dapat menjadi bahan dalam meningkatkan Pelayanan Keimigrasian kepada masyarakat.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
” Kita sebisa mungkin meningkatkan pelayanan Keimigrasian kepada masyarakat, ” katanya.
Sementara itu, Narasumber Pelatihan Penerapan Budaya Kerja Pelayanan Prima berasal didatangkan dari Bank Rakyat Indonesia Cabang Batulicin.

Disana, tim BRI memberikan masukan tentang pentingnya Pelayanan prima dalam konteks
pelayanan publik. Hal ini menjadi dasar serta keinginan masyarakat sebagai konsumen atau pengguna layanan untuk dapat dilayani secara baik.
Memberikan Senyum, sapa salam kepada pemohon Layanan Keimigrasian merupakan suatu keharusan, ASN sebagai pelayanan masyarakat mempunyai kewajiban yang wajib untuk dapat memberikan Pelayanan Prima kepada masyarakat.
Hal ini sejalan dengan arahan dari Kakanwil Kemenkumham Kalimantan Selatan Lilik Sujandi untuk selalu memberikan pelayanan prima kepada masyarakat. (dat)