Dinas PUPR Tanbu, Siap Ramaikan Program 1 Masjid 1 Desa

Kamis, 7 Juli 2022 - 14:05 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Metrokalsel.co.id, BATULICIN – Dinas PUPR Tanbu Siap Ramaikan Program Memakmurkan Mesjid

Kamis (7/7/2022) petang Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu bakal melaksanakan launching Program Memakmurkan Mesjid dengan tagline 1 Desa 1 Mesjid, sebagai simbol wujudkan Bumi Bersujud menuju Serambi Madinah.

Dari kepala daerah, sekretaris daerah hingga semua jajaran pemkab akan menyatroni mesjid di 148 desa untuk melaksanakan beragam kegiatan ibadah sejak magrib hingga isya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Salah satunya Dinas PUPR Tanah Bumbu siap meramaikan program memakmurkan mesjid tersebut. “Kami siap melaksanakan kegiatan yang akan dilaunching bupati serentak magrib nanti,” ungkap Kadis PUPR Tanah Bumbu, Subhansyah MT, Kamis (7/7/2022) siang.

Disebutkannya Suhban, untuk kegiatan perdana pihaknya mendapat jatah menggelar ibadah bersama dengan masyarakat Desa Setarap, Kecamatan Satui. “Ini kami sudah mempersiapkan tim berangkat ke Setarap,” ucapnya.

Menurutnya, kegiatan ini merupakan salah satu komitmen pemerintah daerah dalam rangka memakmurkan satu mesjid satu desa untuk mewujudkan Tanah Bumbu menuju Serambi Madinah.

“Guna menyukseskan program tersebut, semua SKPD ikut melaksanakan termasuk Dinas PUPR sendiri,” tegasnya.

Kegiatan ini akan dilaksanakan serentak di 148 desa dari 12 kecamatan di Bumi Bersujud. Setiap SKPD menjadi pendamping bagi masyarakat dan sudah mendapatkan kouta terhadap desa binaannya masing-masing.

“Program 1 Desa 1 Mesjid ini akan terus berjalan dan menjadi kegiatan rutin di desa dan didampingi oleh SKPD untuk pembinaan,” pungkasnya. (dat)

Berita Terkait

Bupati Andi Rudi Latif Kukuhkan Bunda PAUD dan Lantik Pokja Bunda PAUD Tanah Bumbu Periode 2025-2030
Bupati Andi Rudi Latif Kukuhkan Ketua Dekranasda Tanah Bumbu Masa Bakti 2025-2030
Polwan Polda Kalsel, Bripda Yunita Angelly Syahdat Asal Kotabaru Raih Juara Balap Sepeda WPFG Amerika Serikat
Almira, Remaja Ini Juara Kontes Kambing Beraksi Hari Bhayangkara ke 79 di Polres Tanbu
Tim Bhayangkari Berhasil Menjuarai Turnamen Kapolres Tanah Bumbu Cup 2025
Sidokkes Polres Tanu Gelar Bakti Kesehatan Operasi Katarak Gratis, Peringati Hari Bhayangkara ke 79
Ketua DPRD Tanbu Apresiasi Kejuaraan Bola Voli Kapolres Tanah Bumbu Cup 2025, Ribuan Penonton Hadir
Malam Ini! Babak Final Voli Kapolres Tanah Bumbu Cup 2025, Berikut Daftar Pemain Bintang Masing-masing Tim

Berita Terkait

Minggu, 29 Juni 2025 - 16:50 WITA

Bupati Andi Rudi Latif Kukuhkan Bunda PAUD dan Lantik Pokja Bunda PAUD Tanah Bumbu Periode 2025-2030

Minggu, 29 Juni 2025 - 16:47 WITA

Bupati Andi Rudi Latif Kukuhkan Ketua Dekranasda Tanah Bumbu Masa Bakti 2025-2030

Minggu, 29 Juni 2025 - 15:55 WITA

Almira, Remaja Ini Juara Kontes Kambing Beraksi Hari Bhayangkara ke 79 di Polres Tanbu

Sabtu, 28 Juni 2025 - 23:40 WITA

Tim Bhayangkari Berhasil Menjuarai Turnamen Kapolres Tanah Bumbu Cup 2025

Sabtu, 28 Juni 2025 - 16:38 WITA

Sidokkes Polres Tanu Gelar Bakti Kesehatan Operasi Katarak Gratis, Peringati Hari Bhayangkara ke 79

Sabtu, 28 Juni 2025 - 13:22 WITA

Ketua DPRD Tanbu Apresiasi Kejuaraan Bola Voli Kapolres Tanah Bumbu Cup 2025, Ribuan Penonton Hadir

Sabtu, 28 Juni 2025 - 10:28 WITA

Malam Ini! Babak Final Voli Kapolres Tanah Bumbu Cup 2025, Berikut Daftar Pemain Bintang Masing-masing Tim

Sabtu, 28 Juni 2025 - 07:46 WITA

Tanah Bumbu Naik Peringkat, Raih Juara 3 diajang MTQN Ke-XXXVI Kalsel

Berita Terbaru