Metrokalsel.co.id, KOTABARU – Barisan Pertahanan Masyarakat Adat Dayak (BATAMAD) wilayah domisili kabupaten kotabaru wilayah kalimantan selatan, melaksanakan pengukuhan pengurus Brigade BATAMAD kotabaru oleh Panglima Batamad Provinsi kalimantan tengah Yuandrias, MA.
Pengukuhan itu disaksikan perwakilan Forkopimda, kepala desa megasari, bhabinkamtibmas, babinsa , tamu undangan, ormas lainnya serta tokoh masyarakat dan masyarakat setempat.
Kegiatan digelar di kediaman Siska Natalia, jalan irigasi, Desa megasari ,kecamatan Pulau Laut Utara ,kabupaten kotabaru, Senin (28/01/2025) .
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Setelah dilakukan pengukuhan pengurus Brigade BATAMAD Kotabaru oleh Panglima, dilakukan penyerahan bendera dan pakaian baret merah bahwa pengurus Brigade BATAMAD Kotabaru telah dikukuhkan.
Panglima BATAMAD Provinsi Kalimantan Tengah Yuandrias mengatakan, kegiatan pengukuhan pengurus brigade BATAMAD kabupaten kotabaru wilayah kalimantan selatan ini memberikan pembinaan terhadap BATAMAD yang ada di Kalimantan Selatan di wilayah domisili kabupaten kotabaru.
Hubungannya adalah hubungan tentang organisasi kelembagaan adat dayaknya lebih dominan untuk sebuah hubungan sangat erat keberadaan mereka disini.
Pengukuhan ini tidak lain dari sebuah darinya memiliki hubungan yang didasarkan kepada kebersamaan orang suku dayak dan karena ini bukan organisasi masyarakat.
Ini adalah lembaga adat yang notabene ada dalam sebelum peraturan daerah provinsi kalimantan tengah nomor 16 tahun 2008 tenang lembaga adat dayak di provinsi kalteng yang juga ada hubungannya dengan majelis adat dayak nasional yang dibentuk seluruh kalimantan.
“ Organisasi ini, kami punya hubungannya erat dengan kedayakkan kami di seluruh kalimantan,” Ujarnya.
Sementara itu Ketua brigade BATAMAD kotabaru yang baru dikukuhkan, Debora, mengucapankan terimakasih telah dikukuhkan oleh Panglima BATAMAD provinsi kalimantan tengah oleh Yuandrias .
” Kami bersama sama pengurus brigade BATAMAD Kotabaru yang baru dikukuhkan semoga apa yang diamanatkan Panglima kepada kami ini suatu amanah untuk bisa dijalankan tugas sebaik baiknya sebagai brigade BATAMAD di kabupaten kotabaru ,” Ungkapnya (ebt)