Diskusi Interaktif, Bea Cukai Kotabaru Gelar Sosialisasi Bapandiran Bersama Pengguna Jasa

Jumat, 21 November 2025 - 20:28 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Metrokalsel.co.id, KOTABARU – Sebagai media edukasi kepada pengguna jasa, Bea Cukai Kotabaru kembali menggelar sosialisasi yang dikemas dalam nama acara Bapandiran Bersama Pengguna Jasa.

Dalam acara tersebut, turut hadir seluruh pengguna jasa, mulai dari eksportir, importir, PPJK, dan agen pengangkut. Bertempat di Ballroom Hotel GS Kotabaru , Kamis (20/11/2025)

Kepala Kantor Bea Cukai Kotabaru, Muhamad Budy Hermanto dalam sambutannya menyampaikan bahwa terselenggaranya acara “Bapandiran Bersama Pengguna Jasa” semoga dapat memberikan manfaat yang bisa dirasakan langsung oleh pengguna jasa dalam menjalankan kewajiban kepabeanan sesuai ketentuan yang berlaku dan sebagai monitoring serta evaluasi bagi Bea Cukai Kotabaru untuk terus memberikan pelayanan yang optimal.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dalam pelaksanannya, acara Bapandiran Bersama Pengguna Jasa memberikan seputar pengetahuan tentang permohonan dan syarat pengajuan izin timbun, izin bongkar, izin muat di luar kawasan pabean, Peraturan Perindustrian Nomor 32 Tahun 2024 tentang Klasifikasi Komoditas Turunan Kelapa Sawit, dan ketentuan registrasi IMEI serta waspada penipuan mengatasnamakan Bea Cukai.

Diskusi yang berjalan interaktif juga menjadi pelengkap kebermanfaatan dari acara sosialisasi “Bapandiran Bersama Pengguna Jasa”. Melalui sesi diskusi, pengguna jasa dapat memperkaya pemahaman atas materi yang sudah disampaikan.

Melalui pelaksanaan acara sosialisasi ini, diharapkan komunikasi yang terjalin antara Bea Cukai Kotabaru dan Pengguna Jasa senantiasa berkelanjutan dengan tetap mengutamakan integritas sehingga dapat berjalan dalam harmoni kolaborasi profesional. (ebt)

Berita Terkait

Aparat Desa Se-Pulau Laut Utara Ikuti Family Gathering di Tumpang Dua
Wakil Ketua DPRD Tanah Bumbu Bersama Komisi III Tinjau Progres Pembangunan Jembatan Kalimantan-Kotabaru
Pimpinan DPRD Kotabaru dan Komisi II Kunker ke Pelindo, KKP, dan PT ASDP
Dishub Kotabaru Gelar Jalan Sehat sebagai Momentum Silaturahmi dan Motivasi Kerja
Panen Raya Jagung Serentak di Semisir Kotabaru, Perkuat Swasembada Pangan 2026
Gedung Koperasi Merah Putih Desa Sejakah Mulai Dibangun, Disaksikan DPMD Kotabaru
Kinerja PRIMA, Lapas Kotabaru Raih 8 Penghargaan di Rakor Rencana Aksi 2026 Kanwil Ditjenpas Kalsel
Kelurahan Kotabaru Hulu Gelar Haul ke-21 Guru Sekumpul

Berita Terkait

Sabtu, 10 Januari 2026 - 17:15 WITA

Aparat Desa Se-Pulau Laut Utara Ikuti Family Gathering di Tumpang Dua

Jumat, 9 Januari 2026 - 21:53 WITA

Wakil Ketua DPRD Tanah Bumbu Bersama Komisi III Tinjau Progres Pembangunan Jembatan Kalimantan-Kotabaru

Jumat, 9 Januari 2026 - 10:43 WITA

Pimpinan DPRD Kotabaru dan Komisi II Kunker ke Pelindo, KKP, dan PT ASDP

Jumat, 9 Januari 2026 - 10:18 WITA

Dishub Kotabaru Gelar Jalan Sehat sebagai Momentum Silaturahmi dan Motivasi Kerja

Kamis, 8 Januari 2026 - 15:43 WITA

Panen Raya Jagung Serentak di Semisir Kotabaru, Perkuat Swasembada Pangan 2026

Kamis, 8 Januari 2026 - 09:39 WITA

Kinerja PRIMA, Lapas Kotabaru Raih 8 Penghargaan di Rakor Rencana Aksi 2026 Kanwil Ditjenpas Kalsel

Rabu, 7 Januari 2026 - 20:15 WITA

Kelurahan Kotabaru Hulu Gelar Haul ke-21 Guru Sekumpul

Rabu, 7 Januari 2026 - 18:57 WITA

Tingkat Kunjungan Wisata Bukit Mamake Menurun, Kampung Nelayan Justru Naik

Berita Terbaru