Tanah Bumbu Perkuat Kolaborasi Pembangunan Pesisir Lewat Munas III Aspeksindo

Rabu, 13 Agustus 2025 - 09:45 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Metrokalsel.co.id,BATULICIN – Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu menunjukkan komitmennya dalam memperkuat sinergi pembangunan daerah pesisir dan kepulauan dengan mengikuti Musyawarah Nasional (Munas) III Asosiasi Pemerintah Daerah Pesisir dan Kepulauan se-Indonesia (Aspeksindo) di Hotel Bidakara, Jakarta, Selasa (12/8/2025).

Bupati Tanah Bumbu Andi Rudi Latif melalui Asisten Pemerintahan dan Pembangunan, Eryanto Rais mengatakan keikutsertaan Pemkab Tanah Bumbu dalam Munas III ini menjadi bagian dari upaya membangun jaringan kerja sama antar daerah anggota Aspeksindo, khususnya dalam pengelolaan potensi wilayah pesisir dan kepulauan.

Ia mengatakan Aspeksindo merupakan wadah strategis untuk memperjuangkan kepentingan daerah pesisir dan kepulauan di tingkat nasional.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Tanah Bumbu sebagai daerah dengan garis pantai yang panjang memiliki potensi besar di sektor perikanan, pariwisata bahari, dan ekonomi maritim. Melalui Aspeksindo, kita dapat memperkuat kolaborasi dan menyuarakan aspirasi bersama untuk mendukung pembangunan yang inklusif dan berkelanjutan,” ujarnya.

Selain itu, Pemkab Tanah Bumbu juga berharap forum ini mampu menjadi penghubung antara pemerintah pusat dan daerah, sehingga kebijakan yang dihasilkan dapat benar-benar menyentuh kebutuhan masyarakat pesisir.

Adapun Munas III Aspeksindo diikuti oleh kepala daerah, perwakilan pemerintah, dan pemangku kepentingan dari seluruh Indonesia. Agenda utama meliputi evaluasi program kerja periode sebelumnya, dan pembahasan strategi percepatan pembangunan wilayah pesisir. (Rel)

Berita Terkait

PT Pelni Kotabaru Batulicin Kunjungi dan Salurkan Bantuan Bahan Bangunan ke STID Cantung
Warga Antusias Tukar Sampah Barter Sembako Istimewa PT Borneo Indobara dan Mitra Kerja di Kecamatan Angsana
Pemkab Tanbu Terima Kirab Obor Pekan Olahraga Provinsi (PORPROV) XII Kalimantan Selatan Tahun 2025
Kabag Hukum Tanbu Berikan Pemahaman Pencegahan Potensi Produk Hukum Desa Bermasalah
Pemiab Tanbu Gelar Pertemuan Koordinasi Advokasi Tim Pembina Posyandu
PPPK Tahap I Ikuti Pembekalan Wawasan Kebangsaan
Bupati Tanah Bumbu Tekankan Integritas dan Profesionalisme ASN pada Pelatihan Dasar CPNS 2025
BPBD Tanbu Gelar Pelatihan Manajemen Risiko di Area Laut

Berita Terkait

Sabtu, 1 November 2025 - 08:35 WITA

PT Pelni Kotabaru Batulicin Kunjungi dan Salurkan Bantuan Bahan Bangunan ke STID Cantung

Kamis, 30 Oktober 2025 - 19:22 WITA

Warga Antusias Tukar Sampah Barter Sembako Istimewa PT Borneo Indobara dan Mitra Kerja di Kecamatan Angsana

Kamis, 30 Oktober 2025 - 17:04 WITA

Pemkab Tanbu Terima Kirab Obor Pekan Olahraga Provinsi (PORPROV) XII Kalimantan Selatan Tahun 2025

Rabu, 29 Oktober 2025 - 19:10 WITA

Kabag Hukum Tanbu Berikan Pemahaman Pencegahan Potensi Produk Hukum Desa Bermasalah

Rabu, 29 Oktober 2025 - 18:07 WITA

Pemiab Tanbu Gelar Pertemuan Koordinasi Advokasi Tim Pembina Posyandu

Rabu, 29 Oktober 2025 - 17:21 WITA

PPPK Tahap I Ikuti Pembekalan Wawasan Kebangsaan

Rabu, 29 Oktober 2025 - 16:10 WITA

Bupati Tanah Bumbu Tekankan Integritas dan Profesionalisme ASN pada Pelatihan Dasar CPNS 2025

Selasa, 28 Oktober 2025 - 18:46 WITA

BPBD Tanbu Gelar Pelatihan Manajemen Risiko di Area Laut

Berita Terbaru

Kotabaru

Pemerintah Desa Baharu Utara Lantik PAW Anggota BPD

Kamis, 30 Okt 2025 - 18:26 WITA