Hujan Lebat dan Gelombang Tinggi Terjang Desa Tanjung Samalantakan, Pemkab Kotabaru Berikan Bantuan

Kamis, 3 April 2025 - 15:08 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Metrokalsel.co.id,KOTABARU – Pemerintah Kabupaten Kotabaru melalui Wakil Bupati Syairi Mukhlis memberikan bantuan simbolis kepada warga Desa Tanjung Samalantakan, Kecamatan Pamukan Selatan, yang terdampak bencana gelombang tinggi dan angin kencang pada Selasa (1/4/2025).

Penyerahan bantuan dilakukan pada Rabu (2/4/2025) dihadiri pejabat daerah, Forkopimda, serta perwakilan warga terdampak.

Diketahui, Bencana itu terjadi dipicu hujan lebat disertai angin kencang yang mengakibatkan gelombang tinggi menerjang permukiman pesisir Desa Tanjung Samalantakan.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Akibatnya, puluhan rumah dan fasilitas umum mengalami kerusakan. Data sementara menunjukkan 50 rumah terdampak (27 rusak berat, 23 rusak ringan), 12 perahu nelayan hancur dan
3 jembatan kayu terputus.

Wakil Bupati Kotabaru Syairi Mukhlis menyerahkan bantuan disaksikan Kabagops Polres Kotabaru AKP Abdul Rauf, Danramil, BPBD, dan Kepala Desa Tanjung Samalantakan Hasnaini.

Kepala Desa Hasnaini, menyatakan bencana ini sebagai yang terparah dalam sejarah desa. “Kami membutuhkan pemecah gelombang untuk mitigasi jangka panjang,” ujarnya.

Wakil Bupati Syairi Mukhlis, menegaskan komitmen pemulihan pascabencana. “Bantuan hari ini bersifat simbolis. Proses verifikasi data korban masih berlangsung untuk memastikan bantuan tepat sasaran,” jelasnya.

Kegiatan berlangsung aman hingga pukul 14.15 Wita dengan pengamanan Polsek Pamukan Selatan. Pemerintah akan terus memantau perkembangan dan mendistribusikan bantuan sesuai kebutuhan.

Rencana ke depan, terus dilakukan Verifikasi data korban, Perbaikan infrastruktur rusak dan Kajian pembangunan pemecah gelombang.(ebt)

Berita Terkait

Sekda Kotabaru Melantik Pejabat Fungsional, Dorong ASN Lebih Profesional dan Inovatif
Diskoperindag Kotabaru Menggelar Sosialisasi Keamanan Ketertiban Lingkup Pasar Kemakmuran
Pastikan Program Berjalan Dengan Baik, Bupati Sambangi Dinas Pendidikan dan Kebudayaan serta PUPR
Pemkab Kotabaru Hadiri Peresmian Kantor Baru BSI, Wujud Komitmen Hadirkan Layanan Keuangan Berkeadilan
Ketua DPRD Kotabaru Monitoring Langsung Ajang Porprov Ke XXII Di Kabupaten Tanah Laut
Jalin Silaturahmi, Pemkab Kotabaru Gelar Laga Persahabatan dengan Dewan Pengurus KORPRI Balangan
Kantor Imigrasi Batulicin Bersama TIMPORA Kotabaru, Gelar Operasi Gabungan di PT SILO
Pemerintah Desa Baharu Utara Lantik PAW Anggota BPD

Berita Terkait

Rabu, 5 November 2025 - 19:13 WITA

Sekda Kotabaru Melantik Pejabat Fungsional, Dorong ASN Lebih Profesional dan Inovatif

Rabu, 5 November 2025 - 14:09 WITA

Diskoperindag Kotabaru Menggelar Sosialisasi Keamanan Ketertiban Lingkup Pasar Kemakmuran

Senin, 3 November 2025 - 21:51 WITA

Pastikan Program Berjalan Dengan Baik, Bupati Sambangi Dinas Pendidikan dan Kebudayaan serta PUPR

Minggu, 2 November 2025 - 18:25 WITA

Ketua DPRD Kotabaru Monitoring Langsung Ajang Porprov Ke XXII Di Kabupaten Tanah Laut

Minggu, 2 November 2025 - 18:13 WITA

Jalin Silaturahmi, Pemkab Kotabaru Gelar Laga Persahabatan dengan Dewan Pengurus KORPRI Balangan

Jumat, 31 Oktober 2025 - 12:38 WITA

Kantor Imigrasi Batulicin Bersama TIMPORA Kotabaru, Gelar Operasi Gabungan di PT SILO

Kamis, 30 Oktober 2025 - 18:26 WITA

Pemerintah Desa Baharu Utara Lantik PAW Anggota BPD

Kamis, 30 Oktober 2025 - 17:00 WITA

PKB Kotabaru Menggelar MUSANCAB Sekabupaten Kotabaru, Segini Target Kursi di 2029

Berita Terbaru