Sebanyak 23 Guru TK Tanbu, Dapatkan Beasiswa ke Perguruan Tinggi dari Arutmin Indonesia

Jumat, 13 Mei 2022 - 15:21 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PT Arutmin Indonesia Berikan Beasiswa Kepada Puluhan Guru di Kabupaten Tanah Bumbu

Metrokalsel.co.id, Batulicin – Sebanyak 23 orang wanita yang berprofesi sebagai guru TK dan Pendidikan Usia Dini (PAUD) Kabupaten Tanah Bumbu, mendapatkan bantuan beasiswa kuliah Strata 1.

Mereka akan mendapatkan bantuan itu dari PT Arutmin Batulicin yangbnerada di area lingkar tambang.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Puluhan tenaga pendidik untuk anak TK dan Paud tersebut mendapat beasiswa untuk melanjutkan kuliah.

Pihak Arutmun Indonesia Site Batulicin, senagajaemgundang para guru ini. Saat tiba, mereka disodorkan baju almamater nerwarna kuning.

Puluhan baju yang masih baru tersebut pun di bagikan kepada puluhan wanita pahlawan tanpa tanda jasa tersebut serta nampak di depan dada sebelah kiri berlogokan PT Arutmin Indonesia dan pada bagian kanan berlogokan Universitas Terbuka Banjarmasin.

Mewakili KTT Batulicin, Akhmad Nurkholis, selaku Admint & CDEA Superintendent menyampaikan permohonan maaf serta ucapan terimakasih atas kesudian hadirnya para wanita tenaga pendidik tersebut.

“Berhubung ini masih didalam bulan syawal perkenankan saya mewakili seluruh karyawan PT Arutmin Indonesia Tambang Batulicin memohon ampun dan maaf kepada ibu-ibu yang hadir,” katanya.

“Kami perusahaan yang bergerak di bidang pertambangan energi dan batu bara yang berada di sekitar batulicin sengaja mengundang untuk memberikan selembar baju berwarna kuning yang masih baru ini,” jelasnya.

Baju berwarna kuning ini sebenarnya sudah jadi sebelum lebaran idul fitri tadi, tapi tidak berani memberikan, karena takut nantinya dipakai oleh ibu-ibu yang hadir digunakan sebagai baju lebaran yang diiringi candaan.

“Baju baru ini adalah baju almamater Universitas Terbuka Banjarmasin yang diberikan untuk semua tenaga pendidik TK dan Paud yang hadir dalam mengikuti program jenjang pendidikan Strata 1 yang telah masuk Beasiswa oleh PT Arutmin Indonesia Tambang Batulicin,”pungkasnya.

Perusahaan memberikan beasiswa ini sampai mendapat gelar S1 mengenyam pendidikan pada sebuah universitas di kalimantan selatan dengan maksud memberikan perhatian serta penghormatan yang setinggi-tingginya kepada para tenaga pendidik yang dikenal sebagai pahlawan tanpa tanda jasa.

Karena betapa besar perjuangan tenaga pendidik yang ada di Bumi Bersujud ini dalam upaya dan berperan serta untuk menciptakan generasi muda harapan bangsa yang baik serta berkualitas guna tercapainya Indonesia Maju.

“Kami berharap semoga program untuk masyarakat lingkar tambang PT Arutmin Indonesia Tambang Batulicin yang kami berikan ini bermanfaat untuk tenaga pendidik TK dan Paud yang ada di Kabupaten Tanah Bumbu serta menjadi berkah untuk PT Arutmin Indonesia Tambang Batulicin,” harapnya.

Terpisah, Bupati Tanah Bumbu, dr H M Zairullah Azhar melalui Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Tanah Bumbu Eka Saprudin menanggapi program yang telah di berikan oleh PT Arutmin Indonesia Tambang Batulicin untuk Tenaga Pendidik TK dan Paud yang ada di lingkar tambang.

“Kami selaku Pemerintah Daerah Kabupaten Tanah Bumbu sangat mengapresiasi bentuk kepedulian dan perhatian kepada tenaga pendidik TK Dan Paud oleh PT Arutmin Indonesia Batulicin,” katanya.

Ini merupakan suatu yang dapat menjadi kebanggan sendiri, karena ada sebuah perusahaan pertambangan bersedia memberikan bantuan untuk para tenaga pendidik agar bisa mendapatkan pendidikan lebih lanjut lagi pada sebuah Universitas Terbuka Banjarmasin secara gratis sampai lulus.

“Semoga ini dapat menjadi contoh untuk perusahaan pertambangan lainnya yang ada di Kabupaten Tanah Bumbu untuk menciptakan tenaga pendidik yang handal demi menciptakan generasi muda harapan bangsa,” harapnya.

Mudahan PT Arutmin selalu diberikan keberkahan,kelancaran, serta rejeki yang berlimpah atas perhatian dan kepeduliannya yang telah diberikan guru TK tersebut. (dat)

Berita Terkait

Bupati Andi Rudi Latif Kukuhkan Bunda PAUD dan Lantik Pokja Bunda PAUD Tanah Bumbu Periode 2025-2030
Bupati Andi Rudi Latif Kukuhkan Ketua Dekranasda Tanah Bumbu Masa Bakti 2025-2030
Polwan Polda Kalsel, Bripda Yunita Angelly Syahdat Asal Kotabaru Raih Juara Balap Sepeda WPFG Amerika Serikat
Almira, Remaja Ini Juara Kontes Kambing Beraksi Hari Bhayangkara ke 79 di Polres Tanbu
Tim Bhayangkari Berhasil Menjuarai Turnamen Kapolres Tanah Bumbu Cup 2025
Sidokkes Polres Tanu Gelar Bakti Kesehatan Operasi Katarak Gratis, Peringati Hari Bhayangkara ke 79
Ketua DPRD Tanbu Apresiasi Kejuaraan Bola Voli Kapolres Tanah Bumbu Cup 2025, Ribuan Penonton Hadir
Malam Ini! Babak Final Voli Kapolres Tanah Bumbu Cup 2025, Berikut Daftar Pemain Bintang Masing-masing Tim

Berita Terkait

Minggu, 29 Juni 2025 - 16:50 WITA

Bupati Andi Rudi Latif Kukuhkan Bunda PAUD dan Lantik Pokja Bunda PAUD Tanah Bumbu Periode 2025-2030

Minggu, 29 Juni 2025 - 16:47 WITA

Bupati Andi Rudi Latif Kukuhkan Ketua Dekranasda Tanah Bumbu Masa Bakti 2025-2030

Minggu, 29 Juni 2025 - 15:55 WITA

Almira, Remaja Ini Juara Kontes Kambing Beraksi Hari Bhayangkara ke 79 di Polres Tanbu

Sabtu, 28 Juni 2025 - 23:40 WITA

Tim Bhayangkari Berhasil Menjuarai Turnamen Kapolres Tanah Bumbu Cup 2025

Sabtu, 28 Juni 2025 - 16:38 WITA

Sidokkes Polres Tanu Gelar Bakti Kesehatan Operasi Katarak Gratis, Peringati Hari Bhayangkara ke 79

Sabtu, 28 Juni 2025 - 13:22 WITA

Ketua DPRD Tanbu Apresiasi Kejuaraan Bola Voli Kapolres Tanah Bumbu Cup 2025, Ribuan Penonton Hadir

Sabtu, 28 Juni 2025 - 10:28 WITA

Malam Ini! Babak Final Voli Kapolres Tanah Bumbu Cup 2025, Berikut Daftar Pemain Bintang Masing-masing Tim

Sabtu, 28 Juni 2025 - 07:46 WITA

Tanah Bumbu Naik Peringkat, Raih Juara 3 diajang MTQN Ke-XXXVI Kalsel

Berita Terbaru