BPS Tanbu Gelar Focus Group Discussion dan Sosialisasi Sensus Pertanian

Kamis, 23 Februari 2023 - 10:08 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

METROKALSEL.CO.ID, BATULICIN – Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Tanah Bumbu menggelar Focus Group Discussion (FGD) penyusunan publikasi Tanah Bumbu dalam7 angka 2023 dan Sosialisasi Sensus Pertanian (SP) Tahun 2023, bertempat di Hotel Ebony Batulicin, Selasa (21/02/2023).

Kegiatan menghadirkan narasumber dari Dinas Komunikasi Informatika Statistik dan Persandian (DiskominfoSP) Tanah Bumbu yang diwakili Sekretaris DiskominfoSP Amad Sobari.

Kepala BPS Tanbu Rudy Nooryadi mengatakan setiap tahunnya BPS melakukan penyusunan publikasi daerah dalam angka (DDA) dengan dukungan pemerintah daerah dalam rangka menyediakan data yang lengkap dan terpadu bagi keperluan perencanaan, monitoring, serta evaluasi pembangunan daerah, termasuk masyarakat umum dan pihak swasta.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Data yang disajikan dalam publikasi ini umumnya adalah data sekunder yang diturunkan dari berbagai kegiatan administrasi dinas, maupun instansi pemerintah, serta dilengkapi dengan data yang tersedia di BPS dan dihimpun melalui survei dan sensus.

“Ini memberikan gambaran mengenai keadaan sosial ekonomi, wilayah, dan kondisi di daerah,”ujarnya.

Sama seperti tahun sebelumnya, sebut Rudy, DDA untuk tingkat Kabupaten ini akan diterbitkan secara serentak di seluruh Indonesia yakni pada tanggal 28 Februari tahun 2023.

BPS dalam tahun ini juga akan melaksanakan sensus pertanian (SP) tahun 2023 yang merupakan sensus pertanian ke-7 yang dilaksanakan sejak tahun 1963.

Pendataan lapangan SP 2023 yang dilaksanakan bulan Juni sampai Juli. Sementara target pendataan SP 2023 adalah usaha tani perseorangan dan usaha pertanian berbadan hukum maupun usaha pertanian lainnya.

“Hasil SP 2023 diharapakan dapat menjawab dukungan data pertanian dan pada level nasional ataupun level global,” tutupnya. (ril)

 

Berita Terkait

Breakingnews! Tiga Ruang Kelas SDN 1 Wonorejo Kecamatan Kusan Hulu Hangus Terbakar
Sosialisasi Program MBG di Kalimantan Selatan, Tekankan Pentingnya Gizi Seimbang
Penerbangan Rute Batulicin-Makassar dan Sebaliknya, Kembali Layani Penerbangan
Tabligh Akbar Ramaikan Acara Senergitas Merah Putih di Pantai Pagatan
Polres Tanah Bumbu Panen Raya Jagung Serentak Kuartal III di Kelurahan Gunung Tinggi
Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW, Bupati Andi Rudi Latif Sempatkan Ziarah
Sebanyak 157 Pengurus Koperasi Merah Putih, Ikuti Pelatihan Digitalisasi
Ratusan Warga Tanbu Hadiri Maulid Nabi di Karang Jawa, Hadirkan Ulama KH Anwar Zahid

Berita Terkait

Selasa, 30 September 2025 - 19:04 WITA

Breakingnews! Tiga Ruang Kelas SDN 1 Wonorejo Kecamatan Kusan Hulu Hangus Terbakar

Senin, 29 September 2025 - 17:40 WITA

Sosialisasi Program MBG di Kalimantan Selatan, Tekankan Pentingnya Gizi Seimbang

Senin, 29 September 2025 - 09:18 WITA

Penerbangan Rute Batulicin-Makassar dan Sebaliknya, Kembali Layani Penerbangan

Minggu, 28 September 2025 - 23:34 WITA

Tabligh Akbar Ramaikan Acara Senergitas Merah Putih di Pantai Pagatan

Minggu, 28 September 2025 - 16:37 WITA

Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW, Bupati Andi Rudi Latif Sempatkan Ziarah

Jumat, 26 September 2025 - 20:59 WITA

Sebanyak 157 Pengurus Koperasi Merah Putih, Ikuti Pelatihan Digitalisasi

Kamis, 25 September 2025 - 14:16 WITA

Ratusan Warga Tanbu Hadiri Maulid Nabi di Karang Jawa, Hadirkan Ulama KH Anwar Zahid

Selasa, 23 September 2025 - 17:47 WITA

DPRD Tanbu Dengarkan Aspirasi Pedagang Pagatan Yang Enggan Direlokasi

Berita Terbaru

Kotabaru

Puluhan Kios di Blok G Pasar Kemakmuran Kotabaru, Ludes Terbakar

Selasa, 30 Sep 2025 - 09:03 WITA

Tanah Bumbu

Tabligh Akbar Ramaikan Acara Senergitas Merah Putih di Pantai Pagatan

Minggu, 28 Sep 2025 - 23:34 WITA