Bupati Tanbu Zairullah Azhar, Lantik 92 Anggota BPD

Selasa, 7 Desember 2021 - 21:22 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Dinas PMD Tanah Bumbu Fasilitasi Pelantikan 92 BPD

Metrokalsel.co.id, Batulicin – Sebanyak 92 Anggota Badan Permusyawaratan Desa (BPD), dilantik Bupati Tanah Bumbu, dr HM Zairullah Azhar.

Pelantikan itu, dilaksanakan di Aula Bersujud Pemkab Tanbu, Selasa (7/12/2021).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dari jumlah tersebut, terdiri tersebar di 18 desa di Kecamatan Kusan Hulu, Angsana dan Teluk Kepayang.

Pengambilan sumpah langsung dipimpin Bupati Tanah Bumbu, dr Zairullah Azhar didampingi Sekretaris Daerah DR H Ambo Sakka, dan Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) Tanbu, Samsir.

Bupati dr Zairullah Azhar berpesan agar pelantikan BPD ini, mampu meningkatkan sistem check and balance atau sistem pengawasan dan keseimbangan Pemerintah desa.

Menurutnya, BPD adalah wakil masyarakat yang dipilih mewakili masyarakat dan juga bagian dari Pemerintah desa, yang merupakan lembaga perwujudan demokrasi dalam penyelenggaraan Pemerintah Desa.

“Untuk itu, BPD dituntut agar mampu menggali, menampung, mengelola dan menyalurkan aspirasi masyarakat desa, serta menumbuhkembangkan partisipasi,” lanjutnya.

Peran aktif masyarakat dalam merumuskan langkah kebijakan pemerintah, pembangunan dan pemberdayaan masyarakat desa, diperlukan.

“Kemudian bagi unsur Pemerintah Desa, BPD dan Kepala Desa, merupakan mitra yang saling mendukung dan saling bersinergi,” tukasnya.

Harapnya, Anggota BPD harus dapat membangun komunikasi yang harmonis dengan senantiasa melakukan koordinasi maupun konsultasi.

“Serta bekerjasama dalam penyelenggaraan pemerintah, pelaksanaan pembangunan dan pembinaan kemasyarakatan di desa,” katanya lagi.

Selanjutnya, terangnya, dalam rangka pelaksanaan kebijakan pemerintah pusat dan pemkab, melalui pengalokasian dana desa dan alokasi dana Desa, BPD dan Kepala Desa harus mampu mengikuti dan menjalankan seluruh prosedur serta mekanisme pengelolaan keuangannya.

“Sehingga pelaksanaannya dapat lebih efisien, efektif, transparan dan dapat dipertanggung jawabkan secara baik dan benar sesuai ketentuan peraturan perundang-undangan yang berlaku,” pungkasnya.

Berikut daftar Anggota BPD yang dilantik di Kecamatan Kusan Hulu dengan 55 orang diantaranya dari Desa harapan jaya, Desa Karang Mulya, Desa Bakarangan, Desa Binawara, Desa Pacakan, Desa Wono Rejo, Desa Karang sari, Desa Anjir baru, Desa Sungai rukam, Desa Manuntung dan Desa Lasung.

Kecamatan Angsana, ada 7 orang dari Desa Sumber Baru. Sementara di Kecamatan Teluk Kepayang, 32 orang yakni dari Desa Guntung, Desa Darasan Binjai, Desa Darasan panjang, Desa Tapus, Desa Hati’if dan Desa Mangkalapi. (dat/mka)

Berita Terkait

Bupati Andi Rudi Latif Kukuhkan Bunda PAUD dan Lantik Pokja Bunda PAUD Tanah Bumbu Periode 2025-2030
Bupati Andi Rudi Latif Kukuhkan Ketua Dekranasda Tanah Bumbu Masa Bakti 2025-2030
Polwan Polda Kalsel, Bripda Yunita Angelly Syahdat Asal Kotabaru Raih Juara Balap Sepeda WPFG Amerika Serikat
Almira, Remaja Ini Juara Kontes Kambing Beraksi Hari Bhayangkara ke 79 di Polres Tanbu
Tim Bhayangkari Berhasil Menjuarai Turnamen Kapolres Tanah Bumbu Cup 2025
Sidokkes Polres Tanu Gelar Bakti Kesehatan Operasi Katarak Gratis, Peringati Hari Bhayangkara ke 79
Ketua DPRD Tanbu Apresiasi Kejuaraan Bola Voli Kapolres Tanah Bumbu Cup 2025, Ribuan Penonton Hadir
Malam Ini! Babak Final Voli Kapolres Tanah Bumbu Cup 2025, Berikut Daftar Pemain Bintang Masing-masing Tim

Berita Terkait

Minggu, 29 Juni 2025 - 16:50 WITA

Bupati Andi Rudi Latif Kukuhkan Bunda PAUD dan Lantik Pokja Bunda PAUD Tanah Bumbu Periode 2025-2030

Minggu, 29 Juni 2025 - 16:47 WITA

Bupati Andi Rudi Latif Kukuhkan Ketua Dekranasda Tanah Bumbu Masa Bakti 2025-2030

Minggu, 29 Juni 2025 - 15:55 WITA

Almira, Remaja Ini Juara Kontes Kambing Beraksi Hari Bhayangkara ke 79 di Polres Tanbu

Sabtu, 28 Juni 2025 - 23:40 WITA

Tim Bhayangkari Berhasil Menjuarai Turnamen Kapolres Tanah Bumbu Cup 2025

Sabtu, 28 Juni 2025 - 16:38 WITA

Sidokkes Polres Tanu Gelar Bakti Kesehatan Operasi Katarak Gratis, Peringati Hari Bhayangkara ke 79

Sabtu, 28 Juni 2025 - 13:22 WITA

Ketua DPRD Tanbu Apresiasi Kejuaraan Bola Voli Kapolres Tanah Bumbu Cup 2025, Ribuan Penonton Hadir

Sabtu, 28 Juni 2025 - 10:28 WITA

Malam Ini! Babak Final Voli Kapolres Tanah Bumbu Cup 2025, Berikut Daftar Pemain Bintang Masing-masing Tim

Sabtu, 28 Juni 2025 - 07:46 WITA

Tanah Bumbu Naik Peringkat, Raih Juara 3 diajang MTQN Ke-XXXVI Kalsel

Berita Terbaru