Jelang Lebaran, Ternyata Harga Daging Naik, Ini Daftar Harganya

Rabu, 12 Mei 2021 - 11:59 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pengawasan Bapok Jelang Lebara di bulan ramadan

BATULICIN, Metrokalsel.co.id – Jelang Idul Fitri 1442 H, ada sejumlah kebutuhan lebaran alami kenaikan harga.

Memastikan keadaan itu, Dinas Perdagangan dan Perindustrian Kabupaten Tanah Bumbu (Tanbu) melakukan kegiatan pengawasan stok dan harga bahan pokok (bahan pokok).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Pengawasan dilakukan Disdagri Tanbu di Pasar Harian Kecamatan Simpangempat dan Distributor, Selasa, (11/05/2021) kemarin.

“Pengawasan dilakukan untuk memastikan stok dan harga kebutuhan pokok stabil dan tercukupi,” kata Kepala Disdagri Tanbu, H. Deny Harianto didampingi Kasi Perdagangan H. Ahmad Heriansyah.

Baca juga : Plt Kadis PMD Tanbu : THR Aparatur Desa Berbarengan Dengan Honor Mei Juni

Dari hasil pengawasan di lapangan, sampai saat ini ketersediaan kebutuhan bahan pokok dalam kondisi terkendali, dan secara umum harga bahan pokok vital tidak mengalami kenaikan yang signifikan seperti gula, minyak goreng, tepung, beras dan lainnya.

Hanya saja, komponen bapok yang mengalami kenaikan hanya pada komoditas daging. Dimana daging sapi diharga awal Rp 140.000/kg naik menjadi Rp 150.000/kg.

Kemudian daging ayam harga awal Rp 22.000/kg naik menjadi Rp.27.000/kg.

Selain itu, cabe juga mengalami kenaikan yang mana cabe merah harga awal Rp.40.000/kg naik menjadi Rp.60.000/kg, cabe keriting harga awal Rp.50.000/kg naik menjadi Rp.60.000/kg, cabe rawit merah harga awal Rp.80.000 /kg naik jadi Rp.100.000/kg, cabe rawit taji harga awal Rp.80.000/kg naik menjadi Rp.100.000/kg, cabe rawit tiung harga awal Rp.70.000/kg naik jadi Rp. 100.000/kg.

Bawang merah harga awal Rp. 25.000/kg naik menjadi Rp.28.000/kg, bawang putih harga awal Rp.26.000/kg naik menjadi Rp.28.000/kg, kol dari harga Rp. 10.000/ kg naik menjadi Rp. 12.000/kg.

Ikan peda harga awal Rp.40.000/kg naik menjadi Rp.45.000/kg, ikan bandeng harga awal Rp.30.000/kg naik menjadi Rp.40.000/kg, ikan tongkol harga awal Rp. 30.000/kg naik jadi Rp.40.000/kg, ikan bawal harga awal Rp.50.000/kg naik menjadi Rp. 55.000/kg.

H. Deny mengatakan kenaikan harga dipicu karena siklus tahunan dimana apabila Hari Besar Keagamaan Nasional (HBKN) maka permintaan akan lebih tinggi.

Adapun tindaklanjut dari hasil pengawasan tersebut yakni memberikan pengarahan kepada para pedagang agar tidak menaikan harga diatas kewajaran. (Mka/dat)

Berita Terkait

Breakingnews! Tiga Ruang Kelas SDN 1 Wonorejo Kecamatan Kusan Hulu Hangus Terbakar
Puluhan Kios di Blok G Pasar Kemakmuran Kotabaru, Ludes Terbakar
Sosialisasi Program MBG di Kalimantan Selatan, Tekankan Pentingnya Gizi Seimbang
Penerbangan Rute Batulicin-Makassar dan Sebaliknya, Kembali Layani Penerbangan
Tabligh Akbar Ramaikan Acara Senergitas Merah Putih di Pantai Pagatan
Polres Tanah Bumbu Panen Raya Jagung Serentak Kuartal III di Kelurahan Gunung Tinggi
Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW, Bupati Andi Rudi Latif Sempatkan Ziarah
Ketua PAHAM Cabang Kotabaru: Serapan Anggaran Akan Optimal, Pemerintah Konsisten Wujudkan Kotabaru Hebat

Berita Terkait

Selasa, 30 September 2025 - 19:04 WITA

Breakingnews! Tiga Ruang Kelas SDN 1 Wonorejo Kecamatan Kusan Hulu Hangus Terbakar

Selasa, 30 September 2025 - 09:03 WITA

Puluhan Kios di Blok G Pasar Kemakmuran Kotabaru, Ludes Terbakar

Senin, 29 September 2025 - 17:40 WITA

Sosialisasi Program MBG di Kalimantan Selatan, Tekankan Pentingnya Gizi Seimbang

Senin, 29 September 2025 - 09:18 WITA

Penerbangan Rute Batulicin-Makassar dan Sebaliknya, Kembali Layani Penerbangan

Minggu, 28 September 2025 - 23:34 WITA

Tabligh Akbar Ramaikan Acara Senergitas Merah Putih di Pantai Pagatan

Minggu, 28 September 2025 - 16:37 WITA

Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW, Bupati Andi Rudi Latif Sempatkan Ziarah

Minggu, 28 September 2025 - 08:53 WITA

Ketua PAHAM Cabang Kotabaru: Serapan Anggaran Akan Optimal, Pemerintah Konsisten Wujudkan Kotabaru Hebat

Sabtu, 27 September 2025 - 10:32 WITA

Persoalan Agraria di Pulau Panci Kotabaru, Anggota DPRD Provinsi Kasel Langsung Berikan Solusi Hadirkan Semua Pihak

Berita Terbaru

Kotabaru

Puluhan Kios di Blok G Pasar Kemakmuran Kotabaru, Ludes Terbakar

Selasa, 30 Sep 2025 - 09:03 WITA

Tanah Bumbu

Tabligh Akbar Ramaikan Acara Senergitas Merah Putih di Pantai Pagatan

Minggu, 28 Sep 2025 - 23:34 WITA