Pemkab Tanbu Raih Penghargaan Realisasi Investasi Terbesar di Kalsel

Jumat, 16 Agustus 2024 - 16:26 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Metrokalsel.co.id, BATULICIN – Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu (Tanbu) menerima penghargaan dari Gubernur Kalimantan Selatan (Kalsel).

Penghargaan diberikan kepada Kabupaten Tanah Bumbu sebagai Kabupaten dengan capaian realisasi investasi terbesar ke-1 di Kalsel tahun 2023.

Penghargaan diserahkan langsung Gubernur Kalsel Sahbirin Noor kepada Bupati Zairullah Azhar di wakili Kepala Bappedalitbang Andi Anwar Sadat, Rabu (14/8/2024). Dalam rangkaian peringatan Hari Jadi ke-74 Provinsi Kalimantan Selatan di Siring Nol Kilometer, Banjarmasin.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kepala Bappedalitbang Andi Anwar Sadat mengatakan penghargaan yang di terima ini tentunya menjadi motivasi bagi Tanbu untuk lebih baik lagi kedepannya.

“Harapan kedepannya investasi ini bisa lebih di tingkatkan lagi,” ujarnya.

Ia membeberkan untuk jumlah investasi di Tanah Bumbu sudah mencapai Rp 7 Triliun.

Terkait investasi ini, sambungnya, Tanah Bumbu sudah menerapkan sistem Online Single Submission (OSS). Yaitu sistem elektronik terintegrasi yang di kelola dan di selenggarakan oleh Lembaga OSS untuk penyelenggaraan Perizinan Berusaha Berbasis Risiko.

Untuk itu, Ia berharap para investor dapat meningkatkan investasi usahanya di Bumi Bersujud.

Ia menambahkan banyak proyek besar yang sudah dilaksanakan di Tanah Bumbu.

Seperti di Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) dan Kawasan Industri Batulicin.

Ada perusahaan PT JAR dan Jhonlin yang berinvestasi. Termasuk pula proyek investasi Bendungan Kusan kedepannya.

“Harapannya nilai yang sudah mencapai Rp 7 Triliun itu terus meningkat. Sehingga berdampak pula pada penyerapan tenaga kerja,” harapnya.

Saat ini, kata Anwar Sadat untuk perusahaan yang berinvestasi di Tanbu sudah menyerap kurang lebih 30 ribu tenaga kerja. (ril)

Berita Terkait

Bupati Andi Rudi Latif Tutup MTQN XXI 2025, Apresiasi Peserta dengan Hadiah Paket Umroh
DPRD Tanbu Apresiasi Dibentuknya Pos Bantuan Hukum dan Aksi Rumah Damai
WNA Asal Belgia Diamankan Petugas Imigrasi Batulicin, Izin Tinggal Kunjungan Sudah Mati
Apel Zebra Intan 2025, DPRD Tanah Bumbu Siap Dukung Upaya Kepolisian Tingkatkan Keselamatan Berlalu Lintas
MTQN Tingkat Kabupaten, DPRD Tanah Bumbu Turut Sumbangkan Dua Paket Hadiah Umroh
Kumpul Bareng, Anggota DPRD Tanah Bumbu Dari Periode 2024 Hingga 2029
Pekan Kreatif Anak Luar Biasa Jadi Ruang Ekspresi dan Inklusi di Tanah Bumbu
Dirut Pelindo Kunjungi Pelabuhan Batulicin, Dorong Peningkatan Capaian Kinerja 2025

Berita Terkait

Sabtu, 22 November 2025 - 15:51 WITA

Bupati Andi Rudi Latif Tutup MTQN XXI 2025, Apresiasi Peserta dengan Hadiah Paket Umroh

Rabu, 19 November 2025 - 16:59 WITA

DPRD Tanbu Apresiasi Dibentuknya Pos Bantuan Hukum dan Aksi Rumah Damai

Selasa, 18 November 2025 - 16:19 WITA

WNA Asal Belgia Diamankan Petugas Imigrasi Batulicin, Izin Tinggal Kunjungan Sudah Mati

Senin, 17 November 2025 - 12:27 WITA

Apel Zebra Intan 2025, DPRD Tanah Bumbu Siap Dukung Upaya Kepolisian Tingkatkan Keselamatan Berlalu Lintas

Minggu, 16 November 2025 - 23:37 WITA

MTQN Tingkat Kabupaten, DPRD Tanah Bumbu Turut Sumbangkan Dua Paket Hadiah Umroh

Minggu, 16 November 2025 - 15:09 WITA

Kumpul Bareng, Anggota DPRD Tanah Bumbu Dari Periode 2024 Hingga 2029

Sabtu, 15 November 2025 - 20:30 WITA

Pekan Kreatif Anak Luar Biasa Jadi Ruang Ekspresi dan Inklusi di Tanah Bumbu

Jumat, 14 November 2025 - 18:54 WITA

Dirut Pelindo Kunjungi Pelabuhan Batulicin, Dorong Peningkatan Capaian Kinerja 2025

Berita Terbaru