Progres 36 Proyek Rumah Menteri Capai 14 Persen, Jokowi Targetkan 17 Agustus 2024 di IKN

Jumat, 24 Februari 2023 - 20:39 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

(Dok.KemenPUPR) Presiden RI Joko Widodo didampingi Menteri PUPR Pantau Progres Pembangunan IKN

(Dok.KemenPUPR) Presiden RI Joko Widodo didampingi Menteri PUPR Pantau Progres Pembangunan IKN

Metrokalsel.co.id, Jakarta – Pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN) terus berproses di Kalimantan Timur.

Bahkan Presiden Joko Widodo (Jokowi) memastikan 36 rumah tapak menteri di Ibu Kota Nusantara (IKN) akan rampung pada tahun 2024 mendatang dan menargetkan, Upacara 17 Agustus 2024, bisa dilaksanakan di IKN.

Pernyataan ini, dikutip dari Kompas.com pada Jumat (24/2/2023) dari rilis yang diterima.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Yang kita lihat sekarang ini adalah kawasan rumah-rumah menteri, ada 36 di sini nanti bangunan yang kita harapkan pada Juni 2024 itu selesai karena memang kita target 17 Agustus 2024 ada upacara bendera di IKN,” kata Jokowi.

Presiden mengatakan, pembangunan rumah tapak menteri di IKN saat ini progres fisiknya sudah mencapai 14 persen.

“Saya hanya ingin menyampaikan sebuah optimisme bahwa IKN ini telah dimulai pembangunannya baik infrastruktur berupa nanti kantor dan ini rumah menterinya,” imbuh Jokowi.

Menteri PUPR Basuki Hadimuljono mengatakan, selain pembangunan rumah tapak menteri, Kementerian PUPR melalui Direktorat Jenderal Perumahan juga tengah menyiapkan pembangunan 47 tower Rumah Susun (Rusun)/Apartemen untuk ASN/TNI/Polri di IKN.

“Ditargetkan konstruksinya mulai pada Juni 2023,” kata Basuki. Proyek tersebut saat ini masih dalam tahap pengalokasian anggaran dan persiapan lelang dengan rencana setiap tower akan memiliki 10-12 lantai.

Sementara itu, Direktur Jenderal Perumahan Kementerian PUPR Iwan Suprijanto mengatakan, pembangunan rumah tapak menteri di Kawasan Inti Pusat Pemerintahan (KIPP) IKN telah dimulai sejak Desember 2022 sesuai kontrak.

“Pembangunannya dilakukan di atas lahan sekitar 20 hektar lengkap dengan furnitur serta akan dilengkapi fasilitas sosial (fasos) dan fasilitas umum (fasum),” kata Iwan.

Konstruksinya dilaksanakan oleh PT Adhi Karya-Ciriajasa, KSO dengan nilai kontrak sebesar Rp 493 miliar. (ril)

Berita Terkait

Operasi SAR Helikopter di Mantewe Resmi Ditutup, Dari Delapan Jasad Ada Tiga WNA
Cerita Warga Lokal, Lihat Bangkai Helikopter Seperti Pondok Cat Hijau di Bawah Gunung
Hari ini, Bangkai Helikopter dan Penumpangnya Akan Dievakuasi Dari Dalam Hutan Mantewe Kalsel
Ini Kronologis Penemuan Bangkai Helikopter di Mantewe dan Sejumlah Korban
Bangkai Helikopter Yang Hilang di Mantewe Kabupaten Tanah Bumbu, Ditemukan Tim SAR
Pencarian Hari Ketiga Helikopter Yang Hilang di Mantewe Tanah Bumbu Kalsel, Sisir Wilayah Baru
Tim SAR Helikopter Yang Hilang di Mantewe, Sisir Area Darat dan Udara
Helikopter Dengan Kode Registrasi PK-RGH Milik Operator Eastindo, Hilang Kontak di Mantewe Tanah Bumbu

Berita Terkait

Jumat, 5 September 2025 - 10:45 WITA

Operasi SAR Helikopter di Mantewe Resmi Ditutup, Dari Delapan Jasad Ada Tiga WNA

Kamis, 4 September 2025 - 09:21 WITA

Cerita Warga Lokal, Lihat Bangkai Helikopter Seperti Pondok Cat Hijau di Bawah Gunung

Kamis, 4 September 2025 - 07:55 WITA

Hari ini, Bangkai Helikopter dan Penumpangnya Akan Dievakuasi Dari Dalam Hutan Mantewe Kalsel

Rabu, 3 September 2025 - 19:51 WITA

Ini Kronologis Penemuan Bangkai Helikopter di Mantewe dan Sejumlah Korban

Rabu, 3 September 2025 - 19:34 WITA

Bangkai Helikopter Yang Hilang di Mantewe Kabupaten Tanah Bumbu, Ditemukan Tim SAR

Rabu, 3 September 2025 - 12:09 WITA

Pencarian Hari Ketiga Helikopter Yang Hilang di Mantewe Tanah Bumbu Kalsel, Sisir Wilayah Baru

Selasa, 2 September 2025 - 15:10 WITA

Tim SAR Helikopter Yang Hilang di Mantewe, Sisir Area Darat dan Udara

Senin, 1 September 2025 - 14:19 WITA

Helikopter Dengan Kode Registrasi PK-RGH Milik Operator Eastindo, Hilang Kontak di Mantewe Tanah Bumbu

Berita Terbaru

Kotabaru

Pemkab Kotabaru Sambut Kunjungan Pangdam XXII/Tambun Bungai

Kamis, 6 Nov 2025 - 12:00 WITA