Lomba Adzan, Kaligrafi dan Tahfiz Ramaikan Hari Jadi ke 19 Kabupaten Tanah Bumbu

Rabu, 6 April 2022 - 07:51 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Metrokalsel.co.id, Batulicin – Ada sebanyak 108 peserta ikuti lomba Adzan, Tajfiz dan kaligrafi di Masjid Agung Nurussalam Gunung Tinggi Kecamatam Batulicin, Selasa (5/4/2022).

Para peserta merupakan utusan dari 12 kecamatan untuk meramaikan peringatan Hari Jadi Kabupaten Tanah Bumbu ke 19 yang akan digelar pada 8 April mendatang.

Yang mana kegiatan itu digelar Dinas Kebudayaan, Pemuda Olahraga dan Pariwisata Kabupaten Tanahbumbu. Lomba yang dilaksanakan bernuasa islami lantaran menyesuaikan Program Tanahbumbu menuju Serambi Madinah.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Bupati Tanah Bumbu, dr HM Zairullah Azhar yang membuka secara resmi lomba yang digelar di Mesjid Agung Nurussalam, mengapresiasi dengan digelarnya lomba tahfiz qur’an, lomba azan, dan lomba kaligrafi tersebut.

Zairullah berharap melalui lomba-lomba semacam ini akan semakin meningkatkan kualitas dan kuantitas ibadah sehingga berdampak pula terhadap apa yang menjadi amanah sebagai pelayanan masyarakat dapat dilaksanakan dengan sebaik-baiknya, khususnya menjadikan Tanbu lebih sejahtera, berkah, dan meningkat aspek pembangunanya.

” Kedepan lomba seperti ini akan terus ditingkatkan kualitasnya. Terlebih lagi, lomba ini melibatkan anak-anak yang menjadi generasi penerus pembangunan Tanah Bumbu dimasa depan, ini sangat baik, ” katanya.

Sementara itu, Kepala Disbudporapar Tanbu, Hamaludin Tahir menambahkan, lomba bernuansa islami ini bertujuan dimana pemerintah hadir ditengah-tengah masyarakat dan generasi muda untuk memberikan pembinaan dan pengembangan kepribadian anak-anak kejenjang keagamaan.

” Melalui skill azan, kaligrafi, dan tahfidz Qur’an diharapkan generasi muda di Tanahbumbu menjadi generasi yang berkualitas dan berprestasi dibidang keagamaan, ” katanya.

Sekadar diketahui, masing-masing kecamatan mengikutkan sebanyak 9 peserta untuk 3 cabang lomba yakni lomba azan, tahfiz, dan kaligrafi. (dat/mka) 

Berita Terkait

Batulicin–Makassar Terbang Perdana, Tiket Langsung Ludes
Breakingnews! Tiga Ruang Kelas SDN 1 Wonorejo Kecamatan Kusan Hulu Hangus Terbakar
Sosialisasi Program MBG di Kalimantan Selatan, Tekankan Pentingnya Gizi Seimbang
Penerbangan Rute Batulicin-Makassar dan Sebaliknya, Kembali Layani Penerbangan
Tabligh Akbar Ramaikan Acara Senergitas Merah Putih di Pantai Pagatan
Polres Tanah Bumbu Panen Raya Jagung Serentak Kuartal III di Kelurahan Gunung Tinggi
Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW, Bupati Andi Rudi Latif Sempatkan Ziarah
Sebanyak 157 Pengurus Koperasi Merah Putih, Ikuti Pelatihan Digitalisasi

Berita Terkait

Kamis, 2 Oktober 2025 - 05:52 WITA

Batulicin–Makassar Terbang Perdana, Tiket Langsung Ludes

Selasa, 30 September 2025 - 19:04 WITA

Breakingnews! Tiga Ruang Kelas SDN 1 Wonorejo Kecamatan Kusan Hulu Hangus Terbakar

Senin, 29 September 2025 - 17:40 WITA

Sosialisasi Program MBG di Kalimantan Selatan, Tekankan Pentingnya Gizi Seimbang

Senin, 29 September 2025 - 09:18 WITA

Penerbangan Rute Batulicin-Makassar dan Sebaliknya, Kembali Layani Penerbangan

Minggu, 28 September 2025 - 23:34 WITA

Tabligh Akbar Ramaikan Acara Senergitas Merah Putih di Pantai Pagatan

Minggu, 28 September 2025 - 19:57 WITA

Polres Tanah Bumbu Panen Raya Jagung Serentak Kuartal III di Kelurahan Gunung Tinggi

Minggu, 28 September 2025 - 16:37 WITA

Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW, Bupati Andi Rudi Latif Sempatkan Ziarah

Jumat, 26 September 2025 - 20:59 WITA

Sebanyak 157 Pengurus Koperasi Merah Putih, Ikuti Pelatihan Digitalisasi

Berita Terbaru

Tanah Bumbu

Batulicin–Makassar Terbang Perdana, Tiket Langsung Ludes

Kamis, 2 Okt 2025 - 05:52 WITA

Kotabaru

Wakil Bupati Kotabaru Hadiri Perayaan HUT Banjarmasin ke 499

Rabu, 1 Okt 2025 - 17:54 WITA