Klinik Bhayangkara Wicaksana Laghawa Polres Kotabaru, Meraih Predikat Paripurna Bintang 5

Selasa, 31 Oktober 2023 - 06:12 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

METROKALSEL.CO.ID, KOTABARU – Klinik Bhayangkara Wicaksana Laghawa Polres Kotabaru dengan bangga mengumumkan bahwa mereka telah meraih predikat Paripurna bintang 5.

Ini menjadi satu-satunya di Kotabaru yang memegang prestasi ini hingga saat ini. Keberhasilan ini juga menjadikan Klinik Bhayangkara Wicaksana Laghawa sebagai penyedia pelayanan kesehatan tingkat pertama (FKTP) dengan nilai tertinggi di seluruh jajaran FKTP di Polda Kalimantan Selatan (Kalsel), Senin (30/10/2023).

Sebelum meraih prestasi gemilang ini, Klinik Bhayangkara Wicaksana Laghawa telah menjalani evaluasi ketat oleh tim surveior akreditasi dari Lembaga Akreditasi Rumah Sakit dan Pelayanan Kesehatan Indonesia (LASKESI).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Hasil akreditasi ini menjadi cermin komitmen dan dedikasi tim klinik dalam memberikan pelayanan kesehatan yang berkualitas dan bermutu.

Klinik Wicaksana Laghawa Bhayangkara Polres Kotabaru telah melalui proses perbaikan dan renovasi sebelum akhirnya diresmikan kembali pada tahun 2022.

Transformasi ini adalah bukti nyata dari upaya Klinik Bhayangkara untuk selalu meningkatkan standar dan kualitas pelayanan yang diberikan kepada masyarakat.

Kapolres Kotabaru, AKBP Dr. Tri Suhartanto, S.H., M.H., M.Si, menyampaikan, apresiasi yang tinggi terhadap kinerja tim Klinik Bhayangkara Wicaksana Laghawa.

Dengan meraih predikat Paripurna atau Bintang Lima, ini menjadi pertanda baik bahwa pelayanan kesehatan di wilayah tersebut mengalami peningkatan yang signifikan.

” Saya berharap prestasi ini akan menjadi dorongan untuk terus memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat dan memperkuat citra Klinik Bhayangkara Wicaksana Laghawa sebagai penyedia layanan kesehatan yang andal di Kotabaru,” ungkapnya. (ebt)

Berita Terkait

DPRD Kotabaru Gelar Paripurna Bahas Laporan Akhir Raperda RTRW 2025-2044 dan Pertanggungjawaban APBD 2024
Upacara Korps Raport Kenaikan Pangkat Pamen, Pama, dan Bintara Polri di Polres Kotabaru
PPI dan Calon Paskibraka Kotabaru Laksanakan Gathering Di Pantai Gedamban
Sanggar Tarian Arjurnata Pusaka BATAMAD Kotabaru, Rutin Latihan Melestarikan Budaya Adat Dayak
Open Tournament Menembak Senapan Angin Metal Silhouette Kapolres Kotabaru Cup, Resmi Dibuka
Bupati Muhammad Rusli Dukung Langkah Serius Kementerian Pertanian RI Untuk Pangan Lokal
MTQN ke-36 Tingkat Provinsi Kalsel Resmi di Tutup, Pemkab Kotabaru Naik Peringkat
Sebanyak 1500 Paket Sembako, Dibagikan Polres Kotabaru Sambut Hari Bhayangkara ke-79

Berita Terkait

Senin, 30 Juni 2025 - 18:45 WITA

DPRD Kotabaru Gelar Paripurna Bahas Laporan Akhir Raperda RTRW 2025-2044 dan Pertanggungjawaban APBD 2024

Senin, 30 Juni 2025 - 15:01 WITA

Upacara Korps Raport Kenaikan Pangkat Pamen, Pama, dan Bintara Polri di Polres Kotabaru

Senin, 30 Juni 2025 - 14:49 WITA

PPI dan Calon Paskibraka Kotabaru Laksanakan Gathering Di Pantai Gedamban

Sabtu, 28 Juni 2025 - 20:37 WITA

Sanggar Tarian Arjurnata Pusaka BATAMAD Kotabaru, Rutin Latihan Melestarikan Budaya Adat Dayak

Sabtu, 28 Juni 2025 - 14:56 WITA

Open Tournament Menembak Senapan Angin Metal Silhouette Kapolres Kotabaru Cup, Resmi Dibuka

Sabtu, 28 Juni 2025 - 11:17 WITA

Bupati Muhammad Rusli Dukung Langkah Serius Kementerian Pertanian RI Untuk Pangan Lokal

Sabtu, 28 Juni 2025 - 11:11 WITA

MTQN ke-36 Tingkat Provinsi Kalsel Resmi di Tutup, Pemkab Kotabaru Naik Peringkat

Rabu, 25 Juni 2025 - 15:57 WITA

Sebanyak 1500 Paket Sembako, Dibagikan Polres Kotabaru Sambut Hari Bhayangkara ke-79

Berita Terbaru

Tanah Bumbu

Bupati Tanah Bumbu Buka Pelatihan Manajemen Risiko Sektor Publik

Selasa, 1 Jul 2025 - 19:41 WITA