Kapolres Tanbu Sebut, Kasus KDRT dan Persetubuhan Masih Tinggi

Senin, 28 Desember 2020 - 18:50 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kapolres Tanbu AKBP Himawan Sutanto Saragih SIK saat press realase akhir Tahun 2020

BATULICIN, Metrokalsel.co.id – Selama 2020, tingkat kejahatan yang ditangani jajaran Polres Tanah Bumbu (Tanbu) mencapai 405 kasus.

Dari jumlah kasus tersebut, kasus Persetubuhan hingga Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT) serta kasus pemerkosaan masih terjadi.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Menurut Kapolres Tanah Bumbu AKBP Himawan Sutanto Saragih SIK, saat press realase Akhir Tahun di ruang Rupattama Polres Tanah Bumbu, Senin (27/12/2020), kasus kekerasan hingga peleceham seksual ini masih tinggi.

Dia menyebutkan, kasus persetubuhan selama 2020 yang ditangani Polres Tanbu ini ada sebanyak 11 kasus.

BACA JUGA : Berawal Saling Tatap, MUF Diringkus Jajaran Polres Tanbu

Sementara untuk kasus KDRT juga naik kasusnya dari 5 kasus di 2019 lalu, menjadi 10 kasus di 2020 ini.

” Selain itu juga ada kasus pemerkosaan sebanyak 2 kasus di 2020 ini,” ungkap AKBP Himawan kepada media.

Kasus-kasus tersebut diperkirakan terjadi lantaran sejumlah faktor, di antaranya adalah pandemi Covid-19, sehingga angka kekerasan dalam rumah tangga terjadi lantaran faktor ekonomi yang bisa memancing emosi.

” Seperti kita ketahui, tahun pandemi semuanya terdampak, banyak yang kehilangan pekerjaan, sehingga berakibat pada keluarganya dan memicu pertengkaran hingga terjadinya kekerasan,” katanya.

Pada 2021 mendatang, diperkirakan masih akan terjadi bila pandemi ini belum berakhir. Sebab itu perlu antisipasi pencegahan.

” Peran bhabinkamtibmas akan kita kerahkan untuk selalu mengimbau dan bekersama dengan pemerintah daerah dan stake holder untuk memerangi covid serta pemecahan solusi yang berimbas pada masyarakat,” tandasnya. (mka01)

Berita Terkait

Satnarkoba Polres Kotabaru Amankan Laki-laki dan Perempuan, Diduga Sebagai Pengedar Sabu
Satreskrim Polres Tanah Bumbu Tangkap Pemeran Video Gay di Tanah Bumbu, Disebar Karena Cemburu
Satresnarkoba Polres Kotabaru, Lakukan Pemusnahan Barang Bukti Narkotika Dari Dua Perkara
Danlanal Kotabaru Bersama Panglima Koarmada II Musnahkan 35.200 Batang Rokok Tanpa Pita Cukai
Berkenalan dari Tiktok, Pelajar di Kotabaru Diancam Mutilasi Kemudian Diperkosa, Ini Kronologisnya
Kasat Reskrim Polres Tanbu; Pelajar Ini Berkenalan Dengan Pria di Tiktok, Bertemu Malah Diperkosa dan Dirampok
Seorang Pelajar Dilarikan ke Puskesmas Bersimbah Darah Usai Disetubuhi, Resmob Tanbu Berhasil Tangkap Pelaku
Kematian Bocah 3 Tahun di Tanbu, Kasat Reskrim: Hasil Otopsi Tulang Iga Leher Banyak Yang Patah

Berita Terkait

Senin, 23 Juni 2025 - 18:23 WITA

Satnarkoba Polres Kotabaru Amankan Laki-laki dan Perempuan, Diduga Sebagai Pengedar Sabu

Selasa, 17 Juni 2025 - 13:42 WITA

Satreskrim Polres Tanah Bumbu Tangkap Pemeran Video Gay di Tanah Bumbu, Disebar Karena Cemburu

Jumat, 13 Juni 2025 - 20:00 WITA

Satresnarkoba Polres Kotabaru, Lakukan Pemusnahan Barang Bukti Narkotika Dari Dua Perkara

Kamis, 12 Juni 2025 - 18:41 WITA

Danlanal Kotabaru Bersama Panglima Koarmada II Musnahkan 35.200 Batang Rokok Tanpa Pita Cukai

Minggu, 8 Juni 2025 - 13:35 WITA

Berkenalan dari Tiktok, Pelajar di Kotabaru Diancam Mutilasi Kemudian Diperkosa, Ini Kronologisnya

Minggu, 8 Juni 2025 - 06:40 WITA

Kasat Reskrim Polres Tanbu; Pelajar Ini Berkenalan Dengan Pria di Tiktok, Bertemu Malah Diperkosa dan Dirampok

Minggu, 8 Juni 2025 - 06:07 WITA

Seorang Pelajar Dilarikan ke Puskesmas Bersimbah Darah Usai Disetubuhi, Resmob Tanbu Berhasil Tangkap Pelaku

Selasa, 8 Oktober 2024 - 17:18 WITA

Kematian Bocah 3 Tahun di Tanbu, Kasat Reskrim: Hasil Otopsi Tulang Iga Leher Banyak Yang Patah

Berita Terbaru

Tanah Bumbu

Bupati Tanah Bumbu Buka Pelatihan Manajemen Risiko Sektor Publik

Selasa, 1 Jul 2025 - 19:41 WITA